Lucky Adrian Senduk Resmi Jabat Dirut Utama PD Pasar Manado,Ini Harapan Dari Para Pedagang

Saat penyerahan SK oleh Sekretaris Daerah (foto ist)

IDNEWS.CO,MANADO- Lucky Adrian Senduk,S.ked akhirnya resmi menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Manado, setelah menerima Surat Keputusan (SK) dari Wali Kota, Andrei Angouw, Rabu (18/5/2022) Sore tadi.


Surat keputusan bernomor 800/05/Setdako/565/2022 secara resmi di pegang oleh seorang Lucky yang juga memegang jabatan sebagai Direktur Umum PD Pasar Manado. Kini seluruh pedagang menggantungkan harapan dan keinginan kepada sang Direktur Utama baru.


"Kami ucapkan selamat bertugas pada bapak Lucky Adrian Senduk dengan jabatan baru sebagai top leader dalam menakodai PD pasar. Kami sangat berharap ada pola baru dalam mengelola pasar, sejak sebelumnya terkesan amburadul," kata Opi salah satu pedagang pasar bersehati, ketika dimintai tanggapan.


Dirinya sangat berkeyakinan bahwa direktur yang baru akan mampu memberikan solusi terbaik, demi kesejahteraan para pedagang.


"Beliau kan juga bagian dari managemen jika sebelumnya pernah menjabat selaku direktur umum, Pasti mengerti seluk beluk kondisi pasar sekarang. Pedagang Hanya meminta ada transparansi saja dalam pengelolaan termasuk menyangkut administrasi serta aturan berlaku," tandasnya.


Hal senada juga dikatakan Udin, pedagang Asesoris ini berharap supaya direktur yang baru dapat memberikan kejelasan, mengenai status para pedagang yang masuk dalam binaan koperasi pasar bersehati.


" Mudah-mudahan pak Dirut ini dapat memberikan solusi terbaik tentang keberadaan kami selaku pedagang pasar bersehati, yang masuk dalam kelompok binaan koperasi," jelasnya. (Yudi barik)


Lebih baru Lebih lama